Bahan :
- ¾ kg daging
- 4 potong ikan besar (dapat dipakai ikan kakap atau ikan tengiri kira-kira ¼ kg)
- 2 butir telur ayam
- 2 sdt garam
- ½ sdt bumbu penyedap
- ½ sdt merica
- 1-2 roti tawar
- 1 sdm bawang merah goreng kering
- Untuk merebus meat balls :
- 3 cangkir air
- 2 sdm bawang, iris-iris halus
- 1 lbr daun salam
- 2 butir merica
- ½ sdt garam
Untuk kuahnya :
- 2 cangkir air perebu meat balls
- 2 sdm air jeruk sitrun
Cara membuat :
- Daging setelah dicuci dibersihkan dari urat-uratnya, potong tipis-tipis lalu cincang yang halus sekali. Ikan di ambil dagingnya lalu dihaluskan dengan ulekan. Campur daging cincang ini dengan ikan yang telah dihaluskan, bubuhi telur yang telah di kocok, bumbu-bumbu dan roti yang telah direndam susu. Aduk-aduk sampai rata, lalu pulungi bulat-bulat besarnya sebesar kue onde-onde.
- Didihkan 3 cangkir air, lalu masukkan bahan-bahan untuk merebus meat balls. Masak kira-kira 20 menit dengan api sedang sampai meat balls matang betul, lalu angkat. Meat balls tiriskan, lalu air rebusannya disaring.
- Kuahnya : Panaskan 2 sendok mentega, lalu masukkan 2 sendok makan tepung terigu, aduk-aduk sebentar, lalu angkat wajan dari api, baru tuangi 2 cangkir air perebus yang telah disaring. Aduk-aduk lalu bubuhi 2 sendok air jeruk sitrun. Didihkan, lalu masukkan meat ball, aduk-aduk sebentar lalu angkat. Di sajikan dengan buttered noodles (semacam pasta yang telah direbus dan dibubuhi mentega).
EmoticonEmoticon